ZMedia Purwodadi

PT Gonusa Prima Distribusi (Djarum Group)

Table of Contents

Lokernesia.net - PT Gonusa Prima Distribusi merupakan salah satu perusahaan distribusi nasional ternama yang berada di bawah naungan Djarum Group. Berdiri sebagai bagian dari upaya memperkuat jaringan distribusi produk-produk Djarum dan anak perusahaannya, Gonusa Prima Distribusi memiliki peran penting dalam memastikan ketersediaan produk hingga ke seluruh pelosok Indonesia. Dengan sistem distribusi yang modern, armada logistik yang luas, serta dukungan teknologi informasi yang terintegrasi, perusahaan ini terus berinovasi untuk menjaga efisiensi, kecepatan, dan ketepatan dalam penyaluran barang. Sebagai bagian dari Djarum Group, PT Gonusa Prima Distribusi menjunjung tinggi nilai profesionalisme, integritas, dan semangat kerja tinggi dalam setiap aktivitas operasionalnya.

Visi dan Misi Perusahaan

Visi PT Gonusa Prima Distribusi adalah “Menjadi perusahaan distribusi terdepan dan terpercaya di Indonesia yang memberikan nilai tambah bagi pelanggan dan mitra bisnis.” Untuk mewujudkan visi tersebut, perusahaan memiliki misi untuk menyediakan layanan distribusi berkualitas dengan jangkauan nasional, meningkatkan kinerja sumber daya manusia yang kompeten dan berintegritas, serta menerapkan teknologi modern demi mendukung efisiensi operasional. Gonusa Prima Distribusi juga berkomitmen menjaga hubungan baik dengan mitra bisnis serta memastikan ketersediaan produk tepat waktu di seluruh wilayah pemasaran.

Lowongan Kerja PT Gonusa Prima Distribusi (Djarum Group)

Saat ini Perusahaan memberikan kesempatan lowongan kerja untuk dapat bergabung bersama dengan posisi sebagai berikut:


1. Team Leader Modern Market (Modern Trade)

Deskripsi Pekerjaan :

  • Memimpin & mengawasi tim SPG & Merchandiser di channel Modern Trade / Modern Market area Solo Raya
  • Menjaga hubungan dengan PIC di outlet Modern Trade
  • Memastikan display serta stock produk tersedia
  • Menyusun laporan mingguan hingga bulanan
  • Mencapai target tim yang sudah ditentukan

Kualifikasi :

  • Pendidikan minimal SMA/SMK semua jurusan
  • Memiliki pengalaman minimal 1 tahun sebagai TL Modern Trade, TL SPG/SPB, Merchandiser atau yang relevan, khususnya di bidang FMCG
  • Memiliki pengalaman dalam menangani channel modern trade (superindo, laris, luwes, hypermart, dll)
  • Memiliki laptop pribadi
  • Memiliki sepeda motor & SIM C aktif
  • Penempatan di Solo (berdomisili di wilayah yang sama lebih diutamakan)

2. Technical Area Sales

Deskripsi Pekerjaan :

  • Melakukan kunjungan ke Customer Food Service / HORECA (Hotel, Restoran & Cafe)
  • Berkoordinasi dengan distributor (Subdist) area
  • Menjalankan project penjualan dan memberikan pengarahan terhadap program-program kepada distributor
  • Membuat analis customer potensial, market price, kemudian mengatur strategi penjualan untuk implementasi di area
  • Menjaga kondisi ketersediaan produk di Distributor area
  • Berkolaborasi serta bekerja sama dengan komunitas channel food service (barista, chef, hotel, resto, cafe)

Kualifikasi :

  • Minimal pendidikan S1 semua jurusan
  • Memiliki pengalaman minimal 1 tahun sebagai Supervisor Sales HORECA atau memiliki pengalaman sebagai Barista minimal 3 tahun
  • Memiliki kemampuan dalam memimpin tim & bekerja di lapangan
  • Memiliki No. HP Aktif yang terhubung dengan WhatsApp
  • Menguasai Microsoft Office (Word, Excel, PowerPoint)
  • Memahami wilayah Banjarmasin dan sekitarnya (berdomisili di wilayah yang sama lebih diutamakan)
  • Penempatan di Banjarmasin, Kalimantan Selatan

Tata Cara Melamar:

Jika tertarik dan memenuhi persyaratan lowongan ini, Silahkan daftar secara online melalui link berikut :

1. Team Leader Modern Market

DAFTAR

2. Technical Area Sales

DAFTAR

 

  • Hati-hati terhadap segala bentuk jenis penipuan, karena lowongan ini gratis tidak ada biaya dalam bentuk apapun.
Join channel telegram lokernesia.net agar tidak ketinggalan info loker terbaru lainnya Join

Posting Komentar